Home > Logistik

Profil Perusahaan PT IMC Pelita Logistik, Fokus pada Layanan Pengiriman dan Logistik yang Inovatif

Pelita Logistik punya berbagai layanan untuk menangani berbagai jenis kargo maritim.
Pegawai Pelita Logistik. Foto : situs resmi Pelita Logistik.
Pegawai Pelita Logistik. Foto : situs resmi Pelita Logistik.

ShippingCargo—PT IMC Pelita Logistik merupakan perusahaan terkemuka di sektor transportasi maritim dan logisti. Perusahaan ini didirikan dengan visi untuk memberikan solusi pengangkutan yang andal dan efisien bagi industri Indonesia.

Perusahaan yang sebelumnya bernama PT Pelita Samudera Shipping Tbk ini telah mengukuhkan posisinya sebagai salah satu pemain utama dalam industri pelayaran dengan berfokus pada layanan pengiriman dan logistik yang inovatif.

Dikutip dari situs resmi Pelita Logistik, perusahaan ini berdiri pada 2007. Pada awalnya PT IMC Pelita Logistik berhasil mengakuisisi 25 unit Kapal Tunda dan 27 unit Tongkang. Selain itu, Pelita Logistik juga akuisisi empat unit Fasilitas Muatan Apung, yaitu: Ratu Kumala, Ratu Barito, Ratu Dewata dan Ratu Mahakam dan satu unit Floating Bulk Unloader, yaitu Harmony.

Baca juga : Tiga Perangkat Utama Pencegah Polusi di Kapal

Dengan modal tersebut, Pelita Logistik mengembangkan layanannya. Ada berbagai layanan yang mencakup pengangkutan batubara, kargo curah, serta layanan pelabuhan dan terminal. Dengan armada modern yang terdiri dari kapal tunda, tongkang, dan Floating Loading Facility (FLF), perusahaan ini mampu menangani berbagai jenis kargo dengan efisiensi tinggi dan standar keselamatan yang ketat.

Komitmen perusahaan tampak kuat dalam memperluas jangkauan pelayanannya, baik secara domestik maupun internasional. Pasalnya, perusahaan ini terus berinovasi dengan teknologi terbaru seperti kala perusahaan mengaplikasikan Blending Transshipment di 2015.

Aplikasi tersebut dapat terjadi mengingat fasilitas Pelita Logistik sebagai perusahaan logistik maritim cukup lengkap. Tercatat, Pelita Logistik memiliki tiga fasilitas muatan apung, 41 kapal tunda, 38 tongkang, lima tongkang besar dan sebuah tongkang derek apung.

Salah satu keunggulan Pelita Logistik adalah kemampuannya dalam menyediakan solusi logistik terpadu yang disesuaikan dengan kebutuhan spesifik setiap pelanggan. Contoh-contoh layanan yang diberikan oleh Pelita Logistik sebagai berikut:

• Menjalankan kegiatan usaha pengangkutan laut untuk barang-barang mineral dan batubara serta usaha pelayaran/ pengangkutan barang antar pelabuhan laut.

• Menjalankan usaha penyewaan kapal laut (chartering) dengan menggunakan berbagai jenis kapal.

• Menjalankan usaha pelayaran tunda di laut.

Baca juga : Hand Flare : Si Penyelamat Saat Keadaan Darurat di Kapal

Dalam operasinya, Pelita Logistik juga berkomitmen terhadap keberlanjutan dan tanggung jawab sosial perusahaan sesuai dengan visi perusahaan, yaitu “Secara konsisten melebihi harapan”. Implementasi visi tersebut tampak dengan dengan praktik bisnis yang praktik bisnis yang ramah lingkungan dan mendukung komunitas lokal di sekitar area operasionalnya, seperti adanya testimoni President Director Adaro Chin Sik Cheon mengenai komitmen Pelita Logistik dalam program zero-contamination mereka.

Mengutip situs resmi Bursa Efek Indonesia, Pelita Logistik berkantor di Menara Astra 23rd Floor yang terletak di Jalan Jenderal Sudirman Kav. 5-6 Jakarta Pusat dengan kode pos 10220. Saham Pelita Logistik sendiri sudah terdaftar di BEI dengan kode PSSI sejak Desember 2017.

Dengan reputasi yang kuat dan jaringan luas, Pelita Logistik terus berkembang sebagai pemimpin dalam industri transportasi maritim dan logistik di Indonesia. Pelita Logistik terus memberikan kontribusi signifikan di dalam industri pelayaran dan logistik serta perkembangan ekonomi maritim Indonesia. (*)

× Image