Home > News

PHE dan PIS Bersinergi untuk Bisnis Karbon, Dukung Net Zero Emission 2060

PHE dan PIS teken MOu untuk pengangkutan CO2 Cari.
Ilustrasi kapal pengangkut karbon. Sumber:Freepik
Ilustrasi kapal pengangkut karbon. Sumber:Freepik

ShippingCargo.co.id, Jakarta —PT Pertamina Hulu Energi (PHE) dan PT Pertamina International Shipping (PIS) resmi menjalin kerja sama untuk mengembangkan bisnis karbon. Keduanya sepakat untuk bekerja sama dalam menyediakan transportasi dan fasilitas penyimpanan karbon dioksida cair (CO2).

Kesepakatan ini ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) yang dilakukan oleh kedua perusahaan. Kerja sama ini merupakan langkah nyata dalam upaya Pertamina untuk mencapai target Net Zero Emission pada tahun 2060, serta mendukung program pemerintah dalam mengurangi emisi karbon.

Melalui kerja sama ini, PHE dan PIS akan memanfaatkan armada kapal untuk mengangkut CO2 dari sumbernya ke tempat penyimpanan yang telah ditentukan. Selain itu, mereka juga akan membangun fasilitas penyimpanan CO2 baik di darat maupun di lepas pantai.

Direktur Utama PHE, Chalid Said Salim, menyatakan bahwa kerja sama ini merupakan salah satu upaya perusahaan untuk mendukung strategi pertumbuhan ganda Pertamina. Seperti dilansir oleh Republika, PHE mau perkuat bisnis hulu migas sembari berkomitmen untuk melakukan dekarbonisasi.

Sementara itu, CEO PIS, Yoki Firnandi, menyambut baik kerja sama ini dan menyatakan bahwa perusahaan siap mendukung upaya dekarbonisasi Pertamina. PIS memiliki armada kapal yang modern dan infrastruktur yang memadai untuk mendukung kegiatan transportasi CO2.

Dengan adanya kerja sama ini, diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dalam pengelolaan karbon dan mendukung upaya pemerintah dalam mencapai target dekarbonisasi. Selain itu, kerja sama ini juga diharapkan dapat membuka peluang bisnis baru dan meningkatkan investasi di sektor energi bersih.

× Image